Palembang, – Penuh syukur, Kapolda Sumsel Irjen Pol Andi Rian Djajadi memimpin perayaan Hari Jadi Reserse Polri ke-77 di kediaman tokoh masyarakat Palembang, Senin (9/12/24).
Dalam sambutannya, Kapolda menekankan pentingnya tiga hal bagi para anggota Reserse: responsif, etis, dan adil.
“Kami ingin Reserse Polri selalu siap menghadapi tantangan, menjunjung tinggi nilai-nilai moral, dan menegakkan keadilan dalam setiap tugas,” tegasnya.
“Kami mengajak untuk seluruh anggota Reserse Polri untuk selalu mengedepankan tiga hal penting, yaitu: responsif, beretika, dan berkeadilan.
Responsif, berarti kita harus selalu siap dalam menghadapi berbagai tantangan yang sangat berkembang di masyarakat. Etika yang baik, adalah landasan moral yang harus dijaga. Sementara keadilan, harus menjadi prinsip yang tidak bisa ditawar dalam setiap proses penegakan hukum”, ujar Alumni Akpol 91
Selain itu, mantan Kapolda Sulsel ini mengingatkan agar seluruh anggota Reserse Polri tetap menjaga dan meningkatkan kompetensi serta profesionalisme dalam menjalankan tugas dan senantiasa meningkatkan kapasitas melalui pendidikan dan pelatihan.
Fungsi reserse Polri telah menjadi pilar strategis Polri yang memiliki peran sangat vital keberhasilan nya dalam mengungkap. Berbagai kasus baik lokal, nasional, bahkan Internasional /lintas negara membuktikan fungsi sangat relevan dan dapat diandalkan
Diakhir sambutannya Kapolda Sumsel mengajak Personel Reserse dan jajaran untuk memperkuat nilai nilai Tribrata dan catur Prastya dalam setiap langkah.
Kapolda berharap momentum hari jadi ini dapat menjadi pemacu semangat bagi seluruh anggota Reserse untuk terus meningkatkan profesionalisme dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
Acara yang dihadiri para pejabat utama Polda Sumsel dan jajaran Reserse ini juga dimeriahkan dengan pemberian bantuan sosial kepada masyarakat serta pengundian umroh gratis untuk para penggali kubur.