Palembang, – Sebanyak 38 jamaah umroh dari Biro Perjalanan Ar-Razaq Group Palembang dilepas menuju ketanah suci dari Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang, Minggu (25/8/24).
Pelepasan yang berlangsung khidmat ini dihadiri oleh penasehat sekaligus pelindung, AKBP Dwi Utomo, MM, yang berpesan agar jamaah menjaga tata krama dan mengikuti arahan pembimbing ibadah.
Dwi Utomo, yang dikenal sebagai sosok polisi peduli umat, menekankan pentingnya menjaga sikap selama di Arab Saudi. “Ada perbedaan budaya, jadi mari kita sama-sama menjaga tata krama,” ujarnya.
Sementara itu, Tour Leader Ar-Razaq Group Palembang, Ibu Novianty, mengingatkan jamaah untuk selalu solid dan fokus beribadah.
“Manfaatkan kesempatan ini untuk berdoa di tempat-tempat mustajab,” pesannya.
Novianty juga menjelaskan bahwa jamaah akan menginap di hotel yang nyaman dan dekat dengan Masjidil Haram serta Masjid Nabawi.
“Kami prioritaskan kenyamanan dan kemudahan jamaah selama beribadah,” ujarnya.
Personil Bhayangkari Ditreskrimsus Polda Sumsel yang turut mendampingi, memberikan semangat kepada jamaah untuk tetap sehat dan istiqomah dalam beribadah.
Ar-Razaq Group Palembang mengajak masyarakat untuk menggunakan jasa travel umroh mereka yang telah terbukti memberikan pelayanan terbaik.
Dari pantauan di wartawan, terlihat juga Kasubdit V Kamsus Dit Intelkam Polda Sumsel AKBP Dudi Novery beserta istri ikut dalam rombongan jamaah umroh dari Biro Perjalanan Ar-Razaq Group Palembang.