Palembang, – Perkuat kalaborasi dan bersinergi dalam pelaksanaan dan pertolongan SAR udara, Basarnas Sumsel melakukan audensi ke Angkasa Pura II Palembang.
Kedatangan Kepala Basarnas Sumsel Raymond Konstantin SE beserta jajaran disambut langsung oleh Executive General Manager Angkasa Pura II Palembang R. Iwan Winaya Mahdar, S.T., M.M., CIAE beserta staf, Kamis (30/05/2024).
Raymond menjelaskan audiensi ini dilakukan selain untuk bersilahturahmi, juga untuk memperkuat Kolaborasi dan Sinergi antar instansi terutama dalam bidang SAR Udara. Kolaborasi dan Sinergitas merupakan hal penting dalam kelancaran pelaksanaan tugas dan fungsi SAR khususnya di wilayah Sumatera Selatan.
“Dengan kolaborasi dan sinergi maka koordinasi akan lebih mudah dilakukan apabila terjadi hal-hal yang tidak diinginkan yang menyangkut masalah kecelakaan penerbangan baik didalam maupun diluar lingkup wilayah Angkasa Pura II Palembang,” ujar Raymond
Selanjutnya Executive General Manager Angkasa Pura II Palembang R. Iwan Winaya Mahdar, S.T., M.M., CIAE dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas kerjasama yang selama ini sudah terjalin dengan baik antara Basarnas Sumsel dengan Angkasa Pura II Palembang.
“Pelaksanaan Operasi SAR merupakan misi kemanusian dan menjadi tugas kita bersama yang dilaksanakan secara terpadu dan terkoordinasi, oleh karena itu kami akan selalu siap untuk mendukung Basarnas Sumsel dalam pelaksanaan tugas kemanusian”, jelas Iwan
Kegiatan audiensi berlangsung dengan hangat dan penuh rasa kekeluargaan antar kedua pejabat tersebut yang diselingi dengan pembahasan tentang rencana – rencana kegiatan kedepan yang akan dilaksanakan, kegiatan diakhiri dengan penyerahan cinderamata berupa Plakat serta sesi foto bersama.